Saturday, May 10, 2025
No menu items!
spot_img
HomeNasionalBSI Maslahat dan Bundamedik Gelar Khitanan Massal Anak Dhuafa

BSI Maslahat dan Bundamedik Gelar Khitanan Massal Anak Dhuafa

Depok, benang.id – BSI Maslahat menyelenggarakan program Khitanan Massal bekerja sama dengan PT Bundamedik Hospital untuk anak-anak yang berasal dari keluarga dhuafa di RS Bunda Margonda, Depok. Kegiatan ini dihadiri oleh Sales & Distribution Director BSI Maslahat Nasrudin, Executive Business Officer PT Bank Syariah Indonesia Tbk Tengku Abdullah, dan Chief of Digital Technology PT Bundamedik Tbk Bayu Janitra.

Kegiatan ini digelar dengan tujuan memberikan layanan sirkumsisi atau khitan secara gratis kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama keluarga dhuafa. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kesehatan masyarakat setempat dapat meningkat, sekaligus memberikan solusi bagi keluarga yang kesulitan menjangkau layanan kesehatan berkualitas.

Nasrudin dalam sambutan menyampaikan apresiasi atas kerja sama yang terbangun dalam menyukseskan kegiatan tersebut. “Kami berterima kasih kepada PT Bundamedik Tbk atas kerjasama dalam program yang luar biasa ini.” tuturnya.

Proses khitanan seorang anak

Nasrudin juga menjelaskan bahwa kolaborasi ini menjadi bukti nyata bagaimana lembaga sosial dan institusi medis dapat bersinergi untuk memberikan manfaat langsung kepada masyarakat. BSI Maslahat sebagai mitra strategis PT Bank Syariah Indonesia Tbk dalam hal pengelolaan dana sosial, dana CSR, dan dana ZISWAF siap berkolaborasi dalam memberikan akses kesehatan kepada para dhuafa.

Dalam kesempatan yang sama, Bayu Janitra mengatakan bahwa kolaborasi yang terjalin dapat memberikan manfaat yang luas. “Hari ini kita berkolaborasi bersama BSI Maslahat dalam memberikan layanan sirkumsisi/khitanan untuk anak yang berasal dari keluarga tidak mampu. Semoga kebermanfaatan ini bisa kita sebarkan lebih luas lagi.” ucap Bayu.

Foto bersama usai khitanan massal

Kegiatan Khitanan Massal ini dimulai dari pertengahan April sampai dengan pertengahan Mei 2025 yang juga diselenggarakan di 4 titik lainnya yaitu, RSU Bunda Jakarta, RSU Citra Harapan Bekasi, RSU Bunda Margonda Depok, dan RSU Bunda Padang.

Tidak hanya mendapatkan layanan sirkumsisi, para penerima manfaat juga mendapatkan souvenir berupa lunch bag dan thumbler. Souvenir tersebut diharapkan tidak hanya menjadi hadiah tetapi juga motivasi untuk terus belajar dan semangat meraih masa depan yang gemilang. (*/GK)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments