Friday, November 22, 2024
No menu items!
spot_img
HomeEkonomiSikap Pasar UE terhadap Sawit: Ini Kata Ekonom Singapura

Sikap Pasar UE terhadap Sawit: Ini Kata Ekonom Singapura

Bali, benang.id –  Regional Economist, Segi Enam Advisors Singapura Khor Yu Leng menilai pasar Uni Eropa (UE) selama ini bias dan tidak adil dalam penerimaan minyak sawit. Di satu sisi UE membutuhkan minyak sawit Indonesia, di sisi lain UE kerap melakukan kampanye negatif tentang produk sawit Indonesia.

Karena itu, tandas Khor Yu Leng, ini saatnya Indonesia perlu merumuskan strategi dan kebijakan dalam pengelolaan minyak nabati untuk memperkuat ketahanan pangan dan energi di tingkat global.

“Dalam tingkat teknis, para pemangku kepentingan harus bisa merumuskan rencana aksi masing-masing stakeholder dalam rangka peningkatan produktivitas, jaminan pemenuhan kebutuhan global, dan penguatan rantai pasok minyak nabati,” kata  Ekonom Singapura itu, melalui topik New Landscape of Global Vegetable Oils and What Should Indonesia’s Response di Acara 18th Indonesian Palm Oil Conference (IPOC) di Nusa Dua Bali, Kamis (3/11/2022).

Ekonomi Singapura Khor Yu Leng. Foto: benang.id/gora

Khor Yu Leng sepakat bahwa Indonesia harus menjadi motor penggerak untuk mendorong pengembangan minyak nabati secara berkelanjutan, baik di tingkat domestik maupun global.

Keberhasilan itu akan meningkatkan aktualisasi serta peran Indonesia untuk mendorong peran aktif negara-negara G20 dalam menyelesaikan tantangan pengembangan minyak nabati dunia.

Pemangku kepentingan, kata Khor Yu Leng, harus menjadikan momentun G20 sebagai batu lompatan bagi Indonesia untuk terus terlibat dan berperan aktif dalam diskusi dan aksi global dalam menyelesaikan berbagai masalah dan tantangan yang dihadapi masyarakat dunia.

“Ini karena forum G20 akan memberikan dampak positif dalam menggerakkan perekonomian Indonesia untuk mampu terus menyuplai kebutuhan pangan dan energi di tingkat global di tengah adanya disrupsi rantai pasokan minyak nabati, akibat pandemi Covid-19 dan konflik geopolitik Rusia dan Ukraina,” kata Khor Yu Leng.

Menurut dia, hal itu terlihat dari konsistensi permintaan pasar minyak nabati, termasuk dari negara-negara yang sedang berupaya membatasi impor minyak kelapa sawit, yang diimbangi oleh ketersediaan pasokan.

Khor Yu Leng memperkirakan konferensi G20 SVOC dapat menjadi platform untuk menjalin kerja sama dengan negara-negara produsen dan konsumen minyak nabati lainnya, dalam penyediaan yang berkelanjutan di tengah tantangan global dan komitmen mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) 2030. (*)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments