Saturday, May 4, 2024
No menu items!
spot_img
HomeEkonomiHipmi: Jadikan Endemi Momentum Akselerasi Transformasi Ekonomi

Hipmi: Jadikan Endemi Momentum Akselerasi Transformasi Ekonomi

Jakarta, benang.id  – Sekretaris Jenderal (Sekjend) Badan Pengurus Pusat (BPP) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Dr Anggawira MH MM mengatakan bahwa endemi Covid-19 yang saat ini sedang terjadi di seluruh dunia seharusnya dijadikan sebagai momentum untuk mempercepat proses transformasi ekonomi di Indonesia.

Ia berpendapat bahwa situasi yang dihadapi saat ini adalah kesempatan bagi negara untuk melonjakkan laju transformasi ekonominya.

“Saat ini tetap tetap penting waspada terhadap perubahan yang akan terjadi pasca pandemi Covid-19. Saat pandemi ini akan segera dicabut statusnya, seperti halnya regulasi yang memberikan kepastian bagi pelaku usaha,” ungkap Anggawira saat berbincang dengan Pro3 RRI.

Dengan keyakinan bahwa Indonesia telah sukses melewati masa sulit ini, ia optimistis bahwa negara dapat mengejar pertumbuhan ekonomi yang positif.

“Pandemi Covid-19 bukanlah akhir dari segalanya. Sebaliknya, ini adalah momen penting untuk mempercepat proses transformasi ekonomi kita. Meskipun situasi saat ini masih menantang, kita harus tetap waspada terhadap perubahan yang akan terjadi pasca pandemi ini,” ujar Anggawira.

Ia menambahkan bahwa Hipmi sebagai organisasi yang mewadahi pengusaha muda Indonesia, berkomitmen untuk mendukung langkah-langkah pemerintah dalam mempercepat transformasi ekonomi. Dan menyoroti pentingnya inovasi, digitalisasi, dan adaptasi terhadap perkembangan teknologi sebagai faktor kunci dalam mencapai pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Hipmi sebagai organisasi yang mewakili suara pengusaha muda Indonesia memiliki peran strategis dalam membantu menggerakkan transformasi ekonomi tersebut. Dalam hal ini, mereka berharap pemerintah dapat memberikan dukungan yang memadai bagi pelaku usaha, terutama dalam menciptakan kebijakan yang mendorong inovasi dan investasi di berbagai sektor.

“Kira harus terus beradaptasi dengan perubahan pasar dan memanfaatkan peluang yang muncul. Sangat perlu berkolaborasi antara sektor swasta dan pemerintah untuk menciptakan ekosistem yang kondusif bagi pertumbuhan bisnis,” kata Anggawira. Dengan semangat yang tinggi, Hipmi berharap bahwa upaya bersama untuk mempercepat transformasi ekonomi pascapandemi Covid-19 akan memberikan dampak positif bagi perekonomian Indonesia dan mendorong pertumbuhan yang berkelanjutan. (*)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments