Monday, May 20, 2024
No menu items!
spot_img
HomeNasionalSW Indonesia: Menghidupi Spirit, Meningkatkan Layanan

SW Indonesia: Menghidupi Spirit, Meningkatkan Layanan

Surabaya, benang.id – Tempat kerja menentukan perkembangan pribadi orang-orang yang bekerja di dalamnya.  Tempat kerja yang mampu mengoptimalkan talenta setiap insan yang unik, memberi cukup ruang untuk pertumbuhan kesabaran, daya tahan, totalitas,  keharmonisan ekologi, serta kecerdasan spiritual.

CEO SW Indonesia Michell Suharli mengungkapkan, dalam buku berjudul SQ: Spiritual Intelligence – the Ultimate Intelligence karya Danah Zohar dan Ian Marshall, disebutkan bahwa kecerdasan spiritual mengacu pada kemampuan untuk mengakses makna, nilai, tujuan dan motivasi terdalam

“Kecerdasan spiritual ditandai dengan kemampuan sebuah pribadi menjadi adaptif di tempat kerja, memiliki ketahanan yang tinggi terhadap anomali situasi, mampu mengambil hikmah dari setiap persoalan, mampu mewujudkan kehidupan sesuai dengan tujuan, visi dan misi, serta melihat keterkaitan antara berbagai hal yang memberikan pemahaman makna hidup yang mendalam,” terang Michell, dalam sambutannya pada peresmian perluasan ruang kantor SW Indonesia di Surabaya, Jawa Timur, Senin (6/5/2024).

Menurut peraih penghargaan Asia’s Most Admirable Young Leaders di ajang Asia Corporate Excellence & Sustainability Awards (ACES Awards) 2021 itu, setiap insan SW Indonesia  dilatih bekerja untuk menghasilkan hal-hal yang lebih besar. Artinya, dalam berkarya tak sekadar mencari pengalaman, sebatas mencari uang, atau sepenggal waktu meniti karir. Pengembangan kecerdasan spiritual memberikan pemahaman menyatu dalam diri, untuk dapat membedakan benar dan salah, baik dan buruk, dalam praktik profesi sebagai akuntan, konsultan pajak, ataupun penasehat bisnis.

Ad maiora natus sum menjadi refleksi kecerdasan spiritual yang menghidupi dan dihidupi di tempat kerja ini. Bahwa setiap pribadi dilahirkan untuk hal-hal yang lebih besar, menjadi sumber inspirasi karya dan nilai-nilai inti perusahaan dalam memberi layanan kepada pelanggan. Pendatang baru di organisasi akan dibentuk untuk memiliki tanggungjawab kepada publik yang lebih banyak, dunia yang lebih luas, dan hal-hal yang lebih besar,” papar Michell.

SW Indonesia di Surabaya, menurutnya, telah melayani banyak klien sejak hadir tujuh tahun silam. Demi memberikan pelayanan yang  maksimal sekaligus optimal, baik secara jumlah maupun kualitas, SW Indonesia di Kota Pahlawan ini memperluas kantor, menambah jumlah profesional, dan mengembangkan kompetensi tim.

“Semoga perluasan kantor, pengembangan tenaga profesional dan kompetensi tim, serta penguatan nilai-nilai inti perusahaan menciptakan iklim kerja yang terus menumbuhkembangkan  kesehatan mental dan kecerdasan spiritual yang baik  untuk semua,” tutup Michell berharap. (*)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments