Monday, May 13, 2024
No menu items!
spot_img
HomeGaya HidupBibit Soroti Pertumbuhan Investasi Sekaligus Siklus Hidup

Bibit Soroti Pertumbuhan Investasi Sekaligus Siklus Hidup

Jakarta, benang.id – Aplikasi investasi digital Bibit dan Stockbit kembali hadir di Art Jakarta Gardens yang tahun ini memasuki edisi ketiganya. Bibit memberikan dukungan besar sebagai Mitra Utama bagi pekan seni rupa di udara terbuka ini.

Berlokasi di Hutan Kota by Plataran, Jakarta, selama 23—28 April 2024 Art Jakarta Gardens menjadi ajang di mana Bibit dan Stockbit memperlihatkan kembali komitmennya untuk ikut berkontribusi dalam ekosistem seni rupa Indonesia.

Tahun ini Bibit bekerja sama dengan Erwin Windu Pranata, seniman multidisiplin asal Bandung yang kerap mengambil inspirasi dari hidup sehari-hari dan banyak menciptakan karya trimatra. Dari aktivitas berkebun, Erwin menggali apa makna lahir, tumbuh, berkembang, gugur, dan kembali lahir. Siklus alam ini baginya mengajarkan banyak hal tentang kehidupan.

Di Hutan Kota by Plataran, Jakarta, selama 23—28 April 2024 Art Jakarta Gardens menjadi ajang di mana Bibit dan Stockbit memperlihatkan kembali komitmennya untuk ikut berkontribusi dalam ekosistem seni rupa Indonesia. Foto: Art Jakarta

Bibit menyajikan karya Erwin Windu Pranata, berjudul The Bouquet: Fall, Grow, dalam segmen Special Presentation, yang dapat melahirkan tafsiran luas tentang siklus alam dan kehidupan. Sejalan dengan itu, Bibit mengangkat tema “Bloom Your Wealth” dalam Special Presentation ini untuk menggambarkan bagaimana perjalanan investasi dapat diibaratkan sebagai perjalanan tentang tumbuh.

“Bloom Your Wealth” khususnya adalah tentang bagaimana kita mengalami perjalanan yang terkadang naik, terkadang turun, dan bagaimana kita menemukan kekuatan lewat kesabaran, kemampuan beradaptasi, dan daya lenting. Di tengah ketidakpastian, berkat sikap disiplin kita dapat bangkit melampaui ujian dan memetik buah panen investasi.

Bibit menyajikan karya Erwin Windu Pranata, berjudul The Bouquet: Fall, Grow, dalam segmen Special Presentation, yang dapat melahirkan tafsiran luas tentang siklus alam dan kehidupan. Foto: Art Jakarta

Tak hanya itu, selama pekan seni rupa ini berlangsung Bibit juga melakukan aktivasi berupa interaksi dengan pengunjung, menghadirkan Raditya Dika sebagai brand ambassador yang juga pelaku industri kreatif dan menyediakan totem di mana pengunjung dapat menempelkan kesan pengalaman mereka dalam perjalanan hidup yang naik-turun. Totem ini menjadi daya tarik tersendiri di mana pengunjung banyak berpartisipasi untuk mencurahkan perasaan.

Special Presentation yang dibawakan oleh Bibit, lengkap dengan aktivasi tersebut, menghadirkan semarak yang menghangatkan pengalaman pengunjung di Art Jakarta Gardens. Sebagai aplikasi investasi digital, Bibit dan Stockbit memiliki misi untuk meningkatkan literasi finansial di seluruh Indonesia melalui teknologi investasi yang optimal dan kepakaran para pengelola investasi yang kredibel.

Pengunjung Art Jakarta Gardens di Hutan Kota by Plataran, Jakarta, selama 23—28 April 2024. Foto: Art Jakarta

Menggunakan layanan robo-advisory, Bibit dan Stockbit membantu baik pemula maupun investor berpengalaman untuk berinvestasi berdasarkan profil risiko, kondisi finansial, dan tujuan finansial. Bibit juga menggunakan Modern Portfolio Theory, disusun oleh Harry Markowitz dan memenangkan Hadiah Nobel, untuk membantu diversifikasi portofolio demi imbal hasil optimal.

Aplikasi Bibit dan Stockbit kini telah menjadi pilihan tepercaya bagi lebih dari lima juta pengguna di lebih dari 500 kota di seluruh Indonesia. Dengan Bibit dan Stockbit, investor dimudahkan untuk mengambil kendali atas kekayaan dan meraih tujuan finansial lewat fitur-fitur yang efektif. Pada awal 2022, Bibit ditunjuk sebagai Mitra Distribusi oleh Kementerian Keuangan RI untuk memperdagangkan sekuritas pemerintah. Baik Bibit maupun Stockbit beroperasi di bawah pengawasan OJK.  (*)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments